Lagi ditinggal suami futsal bingung mau ngapain, tiba-tiba terfikir untuk menulis tentang perkembangan debay yang sedang aku kandung. Mungkin tulisan ini bisa dilihat anakku kalau dia sudah besar nanti. hehe..
Alhamdulillah Allah telah menitipkan amanah buat aku dan suami. Baru menikah beberapa bulan ternyata kami sudah dianugerahi calon buah hati. Awalnya kami tidak menyangka bahwa sudah ada calon janin di rahimku, hingga pada tanggal 23 Agustus 2013 setelah belanja bulanan kami mampir di sebuah apotek untuk membeli test pack kehamilan. Setelah aku baca, ternyata akan lebih akurat jika testpack digunakan pagi hari setelah bangun tidur. Ya sudahlah ngikut saja.
Pagi harinya akupun melakukan test urine, dan hasilnya positif, alhamdulillah ya Allah. Setelah memberi tahu suami, langsung ku kabari Ibu klaten dan Ibu mertua. mereka menyarankan untuk periksa ke dokter kandungan tentang kehamilanku. Malam harinya aku dan suami diantar ibu mertua ke rumah sakit langganan beliau (dulu suami juga dilahirkan di rumah sakit tersebut).
Pada pemeriksaan pertama tersebut ternyata benar, sudah kelihatan
kantong bayinya dan dokter menggatakan bahwa usia kandunganku adalah 7
minggu 4 hari dan berat badanku saat itu 46,5 kg dengan tekanan darah
100/70 mmHg. Bismillah, semoga Allah melancarkan kehamilan ini.
Seharusnya sebulan kemudian aku harus kembali memeriksakan kandungan, tetapi karena ada beberapa hal pemeriksaan kedua baru dilakukan tanggal 12 oktober 2013. Periksa kali ini kami memilih Rumah Sakit Gandaria karena lebih dekat dengan rumah. Pada pemeriksaan ini sudah terlihat bentuk janin yang aku kandung. saat itu juga sudah kelihatan si debay menggerakkan kaki dan tanggannya. Detak jantungnyapun sudah dapat kami dengar, subhanallah, suamiku sampai berkaca-kaca melihat anugrah yang diberikan kepada kami. Usia si debay adalah 13 minggu 4 hari, dengan berat 73 gram. Akan tetapi berat badanku sempat turun yaitu 44 kg dengan tekanan darah 100/70 mmHg.
Pada tanggal 20 November 2013 kami melakukan pemeriksaan ketiga. Saat itu usia debay 19 minggu 1 hari, dengan berat 279 gram. Saat dilakukan pemeriksaan si debay lagi gigit-gigit jempolnya, lucu, sempat tengkurep juga posisinya. Berat badankupun ikutan naik menjadi 47,5 kg dengan tekanan darah 100/70 mmHg. Saat pemeriksaan in aku sempat batuk pilek selama 2 minggu sehingga dokter meminta untuk dilakukan test lab lengkap untuk mengantisipasi seandainya ada tokso, dll. Sempat panik sesaat, tapi dokter mengatakan penyebab flue belum tentu tokso, jadi jangan khawatir dulu agar si debay juga g ikutan panik.
Sebulan kemudian, tepatnya tanggal 21 desember 2013 kami melakukan pemeriksaan keempat. Pada pemeriksaan kali ini dokter membacakan hasil lab dan ternyata hasilnya kebanyakan negatif, cuma ada sedikit infeksi di daluran kencing, kata dokter itu kemungkinan karena sering nahan pipis dan kurang minum. Dari saat itu aku selalu berusaha untuk minum air putih minimal 2 liter sehari, demi si debay dan kesehatanku juga sih, hehe..
Kali ini usia debay 23 minggu 6 hari dengan berat 654 gram. Kata dokter posisi debay bagus karena dia g menghalangi jalan keluar. Saat itu juga sudah kelihatan jenis kelaminnya, sudah mulai menendang nendang dan gerakannya lebih aktif. Berat badanku naik lagi menjadi 50 kg dengan tekanan darah 90/70 mmHg.
Untuk perkembangan dari pemeriksaan selanjutnya dapat dilihat di
part 2.
No comments:
Post a Comment